ASSALAMU'ALAIKUM... HAI..WELCOME TO MY BLOG.. Having Fun yah... By VB

Friday, February 18, 2011

Mengatur Keuangan Keluarga

Mengatur keuangan keluarga memang sulit, apalagi untuk perempuan yang dah jadi ibu-ibu... Pusiiiinggggg... soalnya, semuanya sudah pada mahal, beras, minyak, ongkos, listrik, cabe aja dah sempat kayak emas, huuhh pusing dech. Super duper lah buat para ibu2 yang mengatur keuangan rumah tangga. Kalah tuh para manager keuangan di perusahaan-perusahaan besar, yang memang sudah ada budget dan sistemnya.

Eits,, tapi tenang dulu, vera pernah loh baca artikel tentang bagaimana mengatur keuangan keluarga, cekidot yah:
Cara Pertama :

Bagi penghasilan (uang masuk) yang diterima dalam 1 bulan kedalam 4 golongan, yaitu :
1. Kebutuhan sehari-hari, 2. Bayar Hutang, 3. Saving dan yang ke4. Asuransi.

2. Porsinya adalah, untuk kebutuhan sehari-hari sebanyak 50% dari total penerimaan/gaji/penghasilan dalam 1 bulan. Untuk bayar hutang sebanyak 30% jangan lebih, kalau ada fasilitas kredit atau apapun dengan cicilan lebih dari 30%, pikir2 dulu deh heheh. Untuk Saving dan asuransi, masing-masing sebanyak 10%. Nabung dikit, tapi rutin, gitu kata pakarnya (saya aja blom terbiasa nabung hhihihi)

Cara Kedua:
Buat daftar kebutuhan, misalnya, Biaya Ongkos brapa, Listrik dan Air rata-ratanya berapa, pulsa, kebutuhan masak, sabun dll, sampai biaya tak terduga mana tau ada kondangan bok, untuk angpaw heheh. Kalo perlu kayak saya, buat daftar menu per minggu, dan apa-apa saja yang akan dibeli untuk menu tersebut. Dengan adanya daftar kebutuhan itu, belanja-belanja jadi lebih terarah. Kata pakar keuangan => BELANJALAH YANG DIPERLUKAN, BUKAN YANG DIINGINKAN.

Nah, sekian dulu ya tipsnya, ntar kalo ada tips yang lain lagi, saya share lagi ya..



No comments:

Post a Comment